Hati-hati Dengan Link Kuota Internet Gratis Semua Operator yang Beredar

Dalam situasi saat ini mendapatkan kuota internet gratis memang menjadi suatu kebanggaan tersendiri. Namun, tahukah anda dibalik link kuota internet gratis yang beredar terselip sesuatu yang bisa membahayakan?

Menurut saya ini sangat penting untuk saya bahas. Selain memberikan informasi yang bermanfaat, ini juga akan membuat anda lebih berhati-hati.

Hati-hati Dengan Link Kuota Internet Gratis Semua Operator yang Beredar

Sudah beberapa kali saya mendapatkan pesan berantai di whatsapp, baik di grup maupun personal chat yang berisi link kuota internet gratis 10-100 GB untuk semua operator.

Dalam grup wa yang saya ikuti tersebut saya mengatakan, bahwa itu hoax. Tapi, mereka masih saja tidak percaya dengan apa yang saya katakan dan malah tetap meneruskan pesan berantai tersebut. Daripada ribut di grup cuma gara-gara itu doank, mending saya diamkan saja dan lebih baik saya bagikan ini di blog saya dan bisa dibaca oleh semua orang pintar seperti kalian para sobat bobbib.

Ini Alasan Saya Mengatakan Link Kuota Internet Gratis Itu Hoax


1. Domain yang Digunakan Gratisan

Terserah mau percaya atau tidak. Jika kalian paham tentang dunia website pasti sudah paham, bahwa domain yang beredar itu tidak aman bagi pengguna yang mengunjunginya.

Sudah sangat jelas domain yang digunakan adalah domain gratisan berekstensi .cf

Saya informasikan sekali lagi, .cf merupakan ekstensi domain yang bisa anda dapatkan gratis di situs Freenom.

Kalau gak percaya silakan anda cek sendiri.

Sudah pakai domain gratisan, terus bilang mau bagi-bagi kuota internet gratis, anda yakin?

2. Link Mengarah ke Halaman Tidak Aman

Sudah sangat jelas, bahwa halaman yang dikunjungi setelah mengklik link tersebut tidak aman.

Memang dalam halaman tersebut dibungkus dengan SSL Certificate (Secure Socket Layer). Saat ini juga sudah banyak SSL Certificate gratisan untuk menandakan halaman itu aman dikunjungi.

HTTPS (Hypertext Transfer Protocol Secure) sebuah halaman di internet saat ini bukan lagi jadi jaminan sebuah halaman web itu tidak berbahaya. Terkecuali mereka yang menggunakan SSL Certificate resmi, legal, dan berbayar.

Ada beberapa link yang dibungkus dengan SSL Certificate Gratisan yang saya temui berisi form yang harus anda isi untuk mendapatkan kuota internet gratis.

Hati-hati jika anda menemui halaman seperti itu, bisa jadi nanti data pribadi anda bisa mereka ambil setelah anda mengisi formnya.

Selain itu, ada juga link yang mengarah ke halaman landing (landing page). Kalau menurut saya ini masih mending dan tidak terlalu bahaya, mungkin ini cara mereka untuk memaksa anda agar melihat produk yang dijual.

3. Link Berisi Halaman Survei

Ada beberapa link yang beredar berisi sebuah halaman survei.

Halaman survei ini merupakan salah satu Content Locker atau tugas mereka untuk menghasilkan uang.

Biasanya halaman ini berisi sebuah pertanyaan yang harus anda isi.

Contohnya : Pertanyaan tentang Jenis Provider yang anda gunakan, Status Pekerjaan, dan Jenis Perangkat. Bahkan yang lebih berbahaya lagi jika ada sebuah survei yang mewajibkan anda untuk memasukkan nomor hp.

Setelah anda menjawab pertanyaannya, anda akan diarahkan lagi ke sebuah halaman yang memberi iming-iming sebuah hadiah lainnya dan wajib share link tersebut sebagai syarat utamanya.

Lantas, apakah anda langsung dapat kuota internet dan Hadiahnya?

Enggak...

Terus anda yang sudah terlanjur mengisi survei gimana nasibnya? nanti bakalan ada banyak pesan serupa yang masuk ke kontak anda. Itulah yang akan anda dapatkan.

Entah teknik apa yang mereka gunakan untuk menjebak anda, padahal yang anda lakukan cuma klik ini dan klik itu saja.

Ringkasan : Link yang beredar saat ini bukanlah cara yang tepat untuk mendapatkan kuota internet gratis. Daripada ngarep-ngarep yang gak jelas, Lebih baik anda cari promo pulsa dan data internet di providernya langsung atau cari diskonan di berbagai marketplace seperti Shopee, Tokopedia, Bukalapak, dan di beberapa platform uang digital seperti OVO, DANA, dan Gopay.

Semoga dengan adanya informasi ini bisa menambah pengetahuan anda dan tidak lagi membagikan link yang tidak jelas sumbernya.

Belum ada Komentar untuk "Hati-hati Dengan Link Kuota Internet Gratis Semua Operator yang Beredar"

Posting Komentar

Mohon Berikan Komentar yang sesuai dengan konten yang sudah saya buat dengan sepenuh hati. Terima Kasih.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel